Blogger Widgets Tahu Bakso | WAP'S BLOG

Pages

Selasa, 24 Maret 2015

Tahu Bakso



Tahu Bakso
Tahu Bakso
Suka minum teh di sore hari? Kegiatan minum teh biasanya butuh camilan. Nah, tahu bakso khas Semarang bisa jadi teman santai minum teh di sore hari. Rasanya yang gurih, sangat nikmat disajikan hangat dan disantap dengan cabe rawit. Terdapat dua macam tahu bakso yaitu tahu bakso goreng dan tahu bakso rebus. Tak perlu bertanya mana yang lebih enak, karena keduanya memang sama-sama lezat.
Tahu bakso ini tak akan sepopuler seperti saat ini jika bukan karena Bu Pudji, seorang warga Unggaran. Pada tahun 1995, ia memulai usahanya dengan menjajakan tahu bakso buatannya ke kantor-kantor pemerintahan yang ada di Unggaran dan Semarang. Karena banyak yang menyukai jajanan ini, Bu Pudji akhirnya menjadikan tahu bakso sebagai ladang bisnisnya. Saat ini, tahu bakso mudah ditemui di berbagai toko oleh-oleh khas Semarang, terutama di Jalan Pandanaran.

0 komentar:

Posting Komentar